Aptoodet.com – Ketika ingin investasi ada beberapa alternatif pilihan, seperti investasi emas, saham sampai investasi properti dan bagaimana kalau investasi Valas.
Beragam investasi memang menarik, akan tetapi investasi valas bisa dicoba karena ada beberapa keuntungan yang bisa diperoleh.
Baca juga: Saham Sage, Nama Kode Emiten PT Saptausaha Gemilangindah Tbk
Seputar Investasi Valas
1. Valas dalam Bisnis
Sebelum mengenali lebih jauh soal investasi valas perlu memahami valas dalam bisnis, karena ada perbedaannya terutama bentuk investasi.
Kalau investasi valas atau sering disebut valuta asing tidak membutuhkan waktu kapan dicairkan menjadi uang tunai.
Menariknya, investasi valas bisa ditukarkan sampai kapan pun tidak ada batas waktu sesuai kebutuhan fleksibel dan mudah.
2. Apa itu Valas
Valuta asing memang menarik, akan tetapi selanjutnya mengenal investasi valas yang sebagian orang belum mengenal dan memahami apa itu valas.
Valas singkatan dari valuta asing ini dalam proses jual beli fokus pada mata uang asing, kemudian nanti dapat dijualbelikan.
Atau, diperdagangkan di pasar valuta asing ( foreign exchange) yang perlu dipahami dalam valas, adalah konversi mata uang.
Kegunaan lain dari valas nanti dapat digunakan dalam perdagangan maupun transaksi internasional secara global lewat pasar valuta asing( FX Market) terbesar di dunia.
3. Pasar Valuta Asing dan Bentuk Transaksi Valuta Asing
Perdagangan valas dilaksanakan di pasar valuta asing yang dari dulu kerap dijadikan tempat transaksi jual beli mata uang antar negara,
Pasar ini unik buka dan beroperasi terus menerus selama 24 jam setiap harinya, dari sini menjadi lokasi yang menghubungkan para pelaku pasar seluruh dunia.
Pada pasar valuta asing para pelaku pasar dapat melakukan kegiatan transaksi dalam berbagai bentuk, seperti jual beli tunai(spot) atau jual beli berjangka (forward)